PERBANDINGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA YANG MENGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVESTIGATION DAN PROBLEM BASED LEARNING PADA POKOK BAHASAN BARISAN ARITMATIKA KELAS XI SMA NEGERI 12 BANDA ACEH

Penulis

  • Maysarah Maysarah Universitas Bina Bangsa Getsempena

Kata Kunci:

Model Pembelajaran Group Investigation dan Problem Based Learning, Hasil belajar, Barisan Aritmatika

Abstrak

Proses pembelajaran matematika di SMA Negeri 12 Banda Aceh pada dasarnya guru sudah menerapkan beberapa model pembelajaran, namun masih terdapat siwa yang kurang fokus saat guru menjelaskan dan tidak aktif dalam proses pembelajaran sehingga hasil belajar matematika siswa masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan hasil belajar matematika siswa yang mengunakan model pembelajaran Group Investigation dan Problem Based Learning pada pokok bahasan barisan aritmatika kelas XI SMA Negeri 12 Banda Aceh. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif perbandingan dengan pendekatan eksperimen semu (quasi experiment) yang dilakukan di SMA Negeri 12 Banda Aceh pada semester genap. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswa kelas XI SMA Negeri 12 Banda Aceh. Sampel yang di ambil dalam penelitian ini sebanyak dua kelas yaitu kelas XI IPA 1 sebagai kelas kontrol yang di ajar menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning dan kelas XI IPA 2 sebagai kelas eksperimen yang di ajar mengunakan model pembelajaran Group Investigation, dengan masing masing sampel berjumlah 36 siswa dalam tiap kelas. instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi aktivitas guru dan siswa dan tes (pretest – posttes)  hasil belajar matematika pada materi barisan aritmatika. Berdasarkan hasil analisis data yang menggunakan uji-t dua sampel independen diperoleh  <  (1,431 < 2,009) pada taraf 0,05 dimana  <  maka  diterima dan  ditolak,, yang berarti tidak terdapat perbedaan yang signifikan terhadap hasil pembelajaran yang dilakukan peneliti.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-05-31

Terbitan

Bagian

Pendidikan Matematika