EFEKTIVITAS PERMAINAN GRADASI WARNA TERHADAP KEMAMPUAN MOTORIK HALUS ANAK USIA DINI 5-6 TAHUN DI TK KHAIRANI LUBOK BATEE ACEH BESAR

Penulis

  • Nur Aisyah Universitas Bina Bangsa Getsempena

Kata Kunci:

Bermain Gradasi Warna, Kemampuan Motorik Halus Anak

Abstrak

Pada tahun ajaran 2021-2022 sebagian besar anak kelompok B3 di Tk Khairani Lubok Batee Aceh Besar mengenai kemampuan motorik halus ketika kegiatan mewarnai, yaitu kemampuan menggerakkan jari-jemari dan pergelangan tangan kurang optimal, karena anak-anak kurang antusiasi ketika melaksanakan kegiatan mewarnai. Hal tersebut terlihat dari keseharian anak yang masih dibantu oleh guru sewaktu pembelajaran berlangsung. Fenomena seperti ini merupakan permasalahan yang perlu segera ditemukan alternatif pemencahannya, dengan demikian kemampuan motorik halus anak jadi berkembang dengan baik. Permasalahan yang diungkapkan dalam penelitian ini yaitu apakah permainan gradasi warna efektif dalam kemampuan motorik halus anak kelompok B3 di Tk Khairani Lubok Batee Aceh Besar, Tujuan penelitian ini yaitu mengetahui efektivitas kemampuan motorik halus dalam bermain gradasi warna anak kelompok B3. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen, data pene;itian diambil melalui tes dan dokumentasi. Alat pengambilan data tes yang digunakan berupa instumen dan kisi-kisi pretest dan postest yang berisi aspek-aspek pengembangan kemampuan motorik halus anak. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pengujian hipotesis dengan menggunakan uji pihak kanan denga taraf signifikan a = 0,05 dan db (distribusi bilangan) n-1 = 30-1 = 29, maka daftar distribusi t dengan t (0,975) (29), sehingga diperoleh t (0,975) (29 = 2,04 , karena thitung tabel yaitu 5,41 2,04. Dengan demikian hipotesis penelitian ini  dikarenakan thitung memenuhi kriteria dengan demikian hipotesis penelitian ini Ha diterima. Sehingga hipotesis dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan permainan gradasi warna dapat mengembangkan kemampuan motorik halus anak di kelompok B3 Tk Khairani Lubok Batee Aceh Besar.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-04-14

Terbitan

Bagian

Pendidikan Guru PAUD