PENGARUH MODEL TUTOR SEBAYA TERHADAP HASIL BELAJAR PADA MATERI ALAT GERAK HEWAN KELAS V SD NEGERI 57 BANDA ACEH

Penulis

  • Hasmili Darmin Universitas Bina Bangsa Getsempena
  • Helmiansyah Helmiansyah Universitas Bina Bangsa Getsempena
  • Cut Marlini Universitas Bina Bangsa Getsempena

Kata Kunci:

Metode Tutor Sebaya (Peer Teaching), Hasil Belajar

Abstrak

Permasalahan dalam pembahasan ini adalah siswa membutuhkan waktu lama untuk bisa
menjelaskan konsep dasar terkait materi yang diberikan guru. Untuk itu Penerapan
model tutor sebaya diharapkan siswa lebih mudah memahami masalah yang dihadapi
sehingga siswa bersangkutan terpacu semangat memahami materi yang dipelajari.
Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah ada pengaruh metode
tutor sebaya terhadap hasil belajar pada materi alat gerak hewan kelas V SD Negeri 57
Banda Aceh. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh model tutor sebaya terhadap
hasil belajar pada materi alat gerak kelas V SD Negeri 57 Banda Aceh. Rancangan
penelitian ini menggunakan metode Quasy Eksperiment dengan desain nonequivalent
control group design. Nonequivalent Control Group Design merupakan rancangan yang
menggunakan dua kelompok yang membandingkan variabel tidak bebas (terikat) antara
sebelum dan sesudah perlakuan (treatment). Populasi dalam penelitian ini adalah siswa
kelas V SD Negeri 57 Banda Aceh berjumlah 28 orang. Teknik pengumpulan data dalam
penelitian adalah dengan menggunakan tes evaluasi hasil belajar. Analisis data
menggunakan uji t dan taraf signifikan = 0,05. Hasil analisis data menggunakan uji t
diperoleh thitung = 4,28 dan ttabel = 1.68 pada taraf signifikan 5%. Hal ini menunjukan bahwa
penerapan metode tutor sebaya (peer teaching) dapat meningkatkan hasil belajar peserta
didik pada Materi Alat Gerak Hewan Kelas V SD Negeri 57 Banda Aceh.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2022-07-20

Terbitan

Bagian

Pendidikan Guru Sekolah Dasar