SURVEY UPAYA GURU DALAM MENGEMBANGKAN MEDIA PEMBELAJARAN PENJASORKES PADA SD NEGERI SE- KECAMATAN SIMEULUE TENGAH

Penulis

  • Wahyudin Munzirin
  • Didi Yudha Pranata
  • Tuti Sarwita

Kata Kunci:

survei, upaya guru, mengembangkan, media pembelajaran penjasorkes

Abstrak

Media pembelajaran disekolah dapat meransang keberhasilan siswa dalam belajar. Guru penjasorkes SD di Kecamatan Simeulue Tengah selama ini hanya menggunakan media sebagai alat bantu mengajar, kurang memperhatikan karakteristik, kesesuaian materi, tujuan yang akan dicapai siswa. Pembuatan media belajar tidak didasari pertimbangan kriteria pemilihan secara tepat sehingga menyebabkan efektivitas proses belajar menjadi rendah. Tujuan penelitian yaitu: 1) untuk mengetahui status guru Penjasorkes dalam mengajar di SD Negeri Se-Kecamatan Simeulue Tengah, 2) untuk mengetahui upaya guru dalam mengembangkan media pembelajaran Penjasorkes di SD Negeri Se- Kecamatan Simeulue Tengah, 3) untuk mengetahui kendala dalam mengembangkan media pembelajaran Penjasorkes di SD Negeri Se- Kecamatan Simeulue Tengah, 4) untuk mengetahui keberadaan media pembelajaran Penjasorkes di SD Negeri Se- Kecamatan Simeulue Tengah. Pendekatan penelitian yaitu kualitatif dengan metode survei. Sumber data penelitian adalah guru Penjasorkes SD Negeri Se- Kecamatan Simeulue Tengah. Analisis yang digunakan yaitu reduksi data, klasifikasi data, display data, interpretasi data, dan verifikasi. Hasil penelitian diperoleh: 1) Guru Penjasorkes dalam mengajar di SD Negeri Se- Kecamatan Simeulue Tengah yaitu sebanyak tujuh guru sebagai PNS, dan tiga guru sebagai Kontrak Daerah. Kualifikasi pendidikan S-1 tiga orang, dan Diploma-II tujuh orang. Kemudian dua orang guru telah memiliki Sertifikasi Pendidik, 2) Guru penjasorkes telah berupaya mengembangkan media belajar di SD Negeri Se- Kecamatan Simeulue Tengah dengan berusaha memodifikasi yang lebih menarik, dan menganalisis kebutuhan berdasarkan karakterlistik siswa, 3) Guru Penjasorkes di SD Negeri Se- Kecamatan Simeulue Tengah terkendala dana yang ditanggung sendiri dan lingkungan sekolah relatif kurang mendukung, 4) Keberadaan media belajar Penjasorkes di SD Negeri Se-Kecamatan Simeulue Tengah belum memadai, namun layak digunakan dalam pembelajaran.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-03-02