MENGANALISIS KELEBIHAN DAN KEKURANGAN MODEL DISCOVERY LEARNING BERBASIS AUDIOVISUAL DALAM PELAJARAN BAHASA INDONESIA

Penulis

  • Mely Mukaramah
  • Rika Kustina
  • Rismawati Rismawati

Kata Kunci:

discovery learning, audiovisual, bahasa indonesia

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kelebihan dan kekurangan model discovery learning berbasis audiovisual dalam pembelajaran Bahasa Indonesia. Metode dalam melakukan penelitian adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan Library Research. Data dikumpulkan dari beberapa sumber seperti buku, journal artikel dan karya ilmiah serta Kompetensi Dasar (KD) Bahasa Indonesia Kelas VII semester I. Teknik anlisis data melalui prosedur data reduction, data display dan data verification. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kelebihan dari model discovery learning berbasis audiovisual adalah dapat memotivasi siswa, menstimulus ransangan pembelajaran, dan pembelajaran lebih bersifat students centered, penerapannya lebih tepat pada KD kata kunci menemukan dan menyimpulkan dengan aspek keahlian membaca dan mendengar seperti KD 3.1 dan KD 3.5. Sedangkan kekuranganya adalah membutuhkan banyak waktu dan tidak semua siswa dalam satu kelas mempunyai kemampuan yang sama dalam menangkap informasi dari media audiovisual.

 

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-03-02

Terbitan

Bagian

Pendidikan Bahasa Indonesia