PENGARUH LATIHAN NAIK TURUN BANGKU TUMPUAN SATU KAKI BERGANTI DENGAN DUA KAKI TERHADAP HASIL LOMPAT JAUH GAYA JONGKOK PADA SISWA KELAS VII DI SMP 1 ARONGAN LAMBALEK ACEH BARAT TAHUN 2013

Penulis

  • Aris Mansyah STKIP Bina Bangsa Getsempena
  • Zikrur Rahmat STKIP Bina Bangsa Getsempena
  • Irfandi STKIP Bina Bangsa Getsempena

Kata Kunci:

latihan naik turun bangku satu kaki

Abstrak

Permasalahan yang terkait dengan peningkatan kekuatan dan daya ledak otot tungkai sangat kompleks. Oleh sebab itu, agar pembahasan lebih fokus masalah dalam penilitian ini dibatasi pada pengaruh latihan naik turun bangku tumpuan satu kaki bergantian dengan dua kaki terhadap lompat jauh gaya jongkok siswa kelas VII di SMP 1 Arongan Lambalek. populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa putra kelas V dan VI SD Negeri Gunungpati 03 Kecamatan Gunungpati Kota Semarang Tahun Pelajaran 2004 / 2005. Jumlah dari populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak 30 siswa. Menurut Sutrisno Hadi (1988 : 221) sampel adalah sejumlah anggota populasi yang jumlahnya kurang dari seluruh populasi. Sampel adalah sebagian atau wakil dari populasi yang diteliti Suharsimi Arikunto (1997 : 117). Selanjutnya disebutkan bahwa apabila obyek yang diteliti jumlahnya kurang dari 100, maka seluruh jumlah populasi diambil sebagai responden atau sampel dalam penelitian (Suharsimi Arikunto, 1998 : 120). Karena jumlah populasi dalam penelitian ini yaitu para siswa putra kelas V dan VI yang jumlahnya kurang dari 100, maka keseluruhan anggota populasi yang ada dijadikan sebagai sampel penelitian agar dapat mewakili populasi secara keseluruhan. Berdasarkan maksud dan tujuan dari penelitian ini, jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif, teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan metode survei. Sugiyanto (2005: 52) menyatakan, “Metode survei adalah penelitian yang dilakukan dengan cara mengumpulkan data yang relatif terbatas dari sejumlah kasus yang jumlahnya relatif banyak. Pada dasarnya survei berguna untuk mengetahui apa yang ada tanpa mempertanyakan mengapa hal itu ada”.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2020-09-30